suara-publik.com skyscraper
suara-publik.com skyscraper

ASAS (Alumni Santri Alhamidiyah Sen Asen) Gelar Buka Bersama di Gedung STAI Alhamdiyah

avatar suara-publik.com
suara-publik.com leaderboard

BANGKALAN - SUARA PUBLIK. Guna mempererat tali silahturahmi di antara para sarjana lulusan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Alhamidiyah Bangkalan Madura. Para alumni yang tergabung dalam ASAS (Alumni Santri Alhamidiyah Sen Asen) Konsulat Madura menggelar acara buka puasa bersama dan silaturahmi para kader & alumni. Bertempat di aula Gedung STAI Alhamidiyah, Jalan Raya Sen Asen, Konang, Bangkalan, Sabtu (18/6).

"Acara buka puasa bersama itu sebagai wujud kebersamaan sekaligus mempererat tali persaudaraan antara pimpinan dan alumni serta segenap jajaran kader STAI Alhamidiyah," terang. Ketua Alumny ASAS Konsulat Madura, Abdul Rasid.

Senada, Ketua Yayasan Alhamidiyah, Prof. DR. KH AA. Dahlawie Zarkasyi dalam kotbahnya, menyampaikan hikmah Ramadan menyebutkan, kewajiban berpuasa itu ada sepuluh yakni sepuluh pertama rohmah, sepuluh kedua magfiroh, dan sepuluh ketiga adalah itqun minannar.

Prof Dahlawie juga menambahkan, bahwa kegiatan Silahturrahim yang dilakukan ASAS mempunyai hal yang positif yaitu dalam rangka mempekokoh ukhuwah islamiah diantara para alumni.

Selain itu, beliau juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut juga bisa mengantisipasi terhadap program pembangunan madura yang dimotori oleh para investor dengan membawa misi Zending/Gospel (misi yang menyebarkan ajaran yahudi dan nasrani).

"Yang terpenting dalam kegiatan ini adalah memperbanyak iktikaf di masjid mendekatkan diri kepada Allah dalam menjalan ibadah puasa di bulan ramadan," pungkasnya.

Diketahui, buka puasa tersebut dihadiri langsung anggota DPRD Kabupaten Bangkalan, Mas'udi,yang juga termasuk salah satu alumni ASAS Civitas Akademik PMII BEM STAI Alhamidiyah.(TOM)

Editor : suara-publik.com

suara-publik.com skyscraper