suara-publik.com skyscraper
suara-publik.com skyscraper

Diduga Jadi Tempat Kumpul Penjahat Jalanan, Cafe Heaven di Grebek.

avatar suara-publik.com
suara-publik.com leaderboard

 Laporan: Tom

SURABAYA Suara-Publik. Diduga sering dijadikan tempat berkumpulnya para pelaku kejahatan jalanan sebelum melancarkan aksinya, Cafe Haeven yang berlokasi dijalan Tidar Surabaya. Sabtu (15/ 7) malam, dirazia puluhan anggota Tim Anti Bandit Satreskrim Polrestabes Surabaya.

Razia ini kita lakukan, karena marak terdapat informasi disinilah para pelaku kejahatan berkumpul”, sebut Kompol Bayu Indra Wiguno, Wakasat Reskrim Polrestabes Surabaya. Kompol Bayu juga mengatakan, razia tadi malam sebagai antisipasi pencegahan kriminalitas jalanan di kota Surabaya. Sebab, berdasarkan informasi polisi, para pelaku kejahatan jalanan seringkali nongkrong minum minuman keras terlebih dulu di Cafe Tersebut sebelum beraksi.

Hasil razia dicafe tersebut, sebanyak 21 kendaraan bermotor tanpa surat diamankan Tim Anti Bandit Satreskrim Polrestabes Surabaya dari pengunjung Cafe Heaven Jl Tidar, Sabtu (15/7/2017) malam. "Kendaraan ini akan kami periksa dan kami data pemegangnya. Sebab, kami curiga kendaraan tanpa surat ini berhubungan dengan curanmor. Kami akan verifikasi satu persatu, Yang selanjutnya berikut pemiliknya diamankan ke Mapolrestabes untuk dilakukan penyelidikan," terang Kompol Bayu Indra Wiguno Wakasat Reskrim Polrestabes Surabaya,minggu (16/7).

“Banyak pengunjung disini diantara yang masih anak-anak dan remaja, biasanya setelah pesta lalu pulangnya melakukan tindakan kejahatan”,tutup Bayu.

Sementara itu Satpol PP kota Surabaya juga melakukan penertiban cafe di kawasan Embong Malang.

Anak dibawah umur dibawa ke Mako Satpol untuk di beri pembinaan.

Editor : Redaksi

suara-publik.com skyscraper