suara-publik.com skyscraper
suara-publik.com skyscraper

Mari Mengenal Narkolema Alias Narkoba Lewat Mata

avatar suara-publik.com
suara-publik.com leaderboard

Apa itu Narkolema? Narkolema kepanjangan dari Narkotika Lewat Mata alias pornografi. Narkolema adalah pornografi yang kita lihat baik gambar, alur cerita, foto, maupun video yang melanggar norma-norma kesusilaan. Di sebut narkotika lewat mata karena pornografi membuat seseorang itu kecanduan seperti dampak menggunakan narkoba dan memiliki dampak yang buruk bagi kesehatan mental serta kerusakan bagian otak.

Di lansir dari akun tik tok @drsaribanjar yang menerangkan bahwa menurut american psychological (2005) ada 7 level atau derajat orang yang ketergantungan terhadap pornografi.

Level 1, apabila dalam satu tahun terpapar 1 – 2 kali pornografi dengan paparan yang ringan. Contohnya saaat kita hendak membrowsing sesuatu namun yang muncul lintasan-lintasan iklan yang berbau pornografi dan kita melihatnya.

Level 2, dalam satu tahun terpapar 2 – 6 kali terpapar pornografi dan dengan fantasi yang ringan.

Level 3, tiap bulan sudah terpapar pornografi dan sudah mulai ada rasa bersalah dalam hati.

Level 4, biasanya sudah mengganggu pekerjaan sehari-hari. Orang yang terpapar di level 4 biasanya dalam satu bulan bisa melakukan beberapa kali mengakses situs pornografi. 

Level 5, hampir tiap minggu sudah tepapar pornografi dan sudah ada efek – efek gejala penuruna fungsi PFC pada otak. Seperti seseorang berada di level 5 ini biasanya sudah tidak logis, mudah marah bila di peringati, tidak sabaran, lebih suka menyendiri atau mengunci diri, turunnya daya ingat dan konsentrasi, kurang berempati/ melupakan pekerjaan baik-baik.

Level 6, hari-harinya sudah menonton pornografi. Bercandaannya, gaya bicaranya semuanya di kait-kaitkan dengan pornografi. Sudah mulai menimbulkan masalah dalam kehidupannya 

Level 7, orang yang berada di level 7 merasa putus asa jika tidak melihat pornografi atau konten-konten yang berbau pornografi.    

Dampak narkolema ini tidak bisa di anggap ringan karena jika seseorang sudah kecanduan pornografi dapat merusak 5 bagian otak terutama bagian otak PFC (pre frontal cortec). Bagian otak ini berada di paling depan otak manusia dekat tulang dahi. Fungsi PFC ini sendiri adalah sebagai managernya otak, pusat logika yang membandingkan hal baik dan buruk, mengontrol emosi, mengambil keputusan, konsentrasi, merencanakan masa depan, maupun empati kepada sesama. PFC ini juga bagian otak yang berfungsi membedakan pemikiran atau perilaku manusia dengan hewan.  

Kerusakan otak akibat narkolema sendiri akan mengakibatkan seseorang mudah bosan, merasa sendiri, temperamental, marah, tertekan dan lelah. Selain itu jika narkolema menyerang anak-anak, dampak nya adalah penurunan prestasi akademik dan kemampuan belajar serta kurangnya pengambilan keputusan.

Apakah narkolema dapat di sembuhkan? Jawabannya bisa jika ada kemauan dan keinginan berubah menjadi yang baik. Selain itu beberapa cara dapat di lakukan seperti rehabilitasi / prikoterapi, konseling keluarga, terapi psikodinamik, CBT, Hipnoterapi. Memperdalam keagamaan dan menyibukan diri sendiri dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat adalah cara awal yang dapat di lakukan untuk terbebas dari kecanduan pornografi.

Penulis: Ely Ekawati.

100%100%

Mahasiswi Akper Hermina Manggala Husada

Editor : Redaksi

suara-publik.com skyscraper