SAMPANG, (suara-publik.com) - Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445, Polres Sampang sedang gencarnya melakukan operasi kendaraan bermotor (R2) yang menggunakan knalpot brong. Pasalnya, operasi gabungan di bawah kendali Kabag Ops Polres Sampang pada Selasa, (09/04/2024) dini hari sekitar 01.00 wib sudah berhasil mengamankan beberapa motor milik warga Sampang. Hingga saat ini unit kendaraan R2 masih berada di Kantor Polres Sampang, Selasa, (09/04/2024).
Tindakan tegas untuk pengamanan ketertiban masyarakat yang di lakukan oleh Polres Sampang memang patut di apresiasi.
Namum, ada sedikit aneh dan janggal pada kejadian kali ini. Sebab hukum di wilayah Polres Sampang yang seharusnya berjalan adil diduga kuat tumpul ke atas.
Bagaimana tidak, sudah terbukti Polres Sampang bertindak tegas dan mengamankan kendaraan bermotor R2 yang berknalpot brong milik warga. Namum, kendaraan R2, diduga milik oknum anggota polisi yang juga ber knalpot brong terkesan dibiarkan.
Dari pantauan media ini, pada Selasa, (09/04/2024) dini hari sekira pukul 00:11 WIB, terlihat kendaraan bermotor R2 jenis Satria warna hitam pekat (Dop) diduga milik oknum anggota polisi yang berdinas di Polres Sampang. Saat itu, keluar dari kantor Polres Sampang menggunakan knalpot brong dengan santainya.
Saat dikonfirmasi terkait dugaan adanya oknum anggota polisi berkendara sepeda motor menggunakan knalpot brong di wilayah kantor Polres Sampang, Kapolres Sampang AKBP Siswantoro mengatakan, bahwa pihaknya akan menindaklanjuti atas informasi yang disampaikan padanya.
"Akan kami tindak lanjuti mas," kata Kapolres Sampang AKBP Siswantoro saat dikonfirmasi media ini, via pesan whatsapp. (lex)
Editor : suarapublik