Sertijab Karutan I Surabaya, Kakanwil Dirjenpas Jatim Tekankan Pejabat Harus Berorientasi ke Kinerja

Reporter : Redaksi

SIDOARJO, (suara-publik.com) — Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Surabaya menggelar acara serah terima jabatan (sertijab) Kepala Rutan pada Senin (13/10/2025). Jabatan Kepala Rutan resmi diserahkan dari Tomi Elyus, A.Md.IP., S.Sos., S.H., M.Si. kepada Tristianto Adi Wibowo, A.Md.IP., S.H.

Acara berlangsung di Rutan Kelas I Surabaya dan dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Timur, Kadiyono, bersama para pejabat struktural, perwakilan instansi terkait, serta seluruh jajaran pegawai Rutan.

Dalam sambutannya, Kakanwil Kadiyono menegaskan pentingnya perubahan pola pikir dalam memberikan pelayanan publik. Menurutnya, pejabat pemasyarakatan harus mengutamakan kinerja dan tanggung jawab, bukan sekadar mengejar jabatan atau kepentingan pribadi.

“Perlu merubah mindset, tidak perlu berlomba-lomba, harus berorientasi pada tugas bukan pada jabatan ataupun uang,” pesan Kadiyono dalam arahannya kepada pejabat yang baru.

Tomi Elyus, A.Md.IP., S.Sos., S.H., M.S berharap kepada Karutan baru Kelas I Surabaya untuk dapat segera beradaptasi, bersinergi dan kolaborasi dengan petugas, masyarakat, jajaran penegak hukum terkait dan rekan2 media di awal kerja pada jangka pendek ini.

Sementara itu, Wibowo selaku Kepala Rutan yang baru menegaskan komitmennya untuk menjalankan amanah sesuai dengan arahan pimpinan, mulai dari Presiden hingga Dirjen Pemasyarakatan.

“Yang pasti kita sesuai dengan arahan pimpinan, mulai dari Bapak Presiden terkait Asta Cita, maupun 13 akselerasi dari Bapak Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, serta 21 arahan atau perintah Pak Dirjen. Sudah jelas, kita berpatokan pada perintah tersebut,” ujar Wibowo.

Ia juga berkomitmen untuk memperkuat kinerja pegawai dan meningkatkan pelayanan publik di lingkungan Rutan Surabaya agar semakin profesional, transparan, dan berintegritas. (vin)

Editor : suarapublik

Birokrasi
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru