Seorang Pemulung Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Jl. Sono Indah.

suara-publik.com

Laporan: Tom

SURABAYA Suara-Publik. Seorang pria diperkirakan berusia 50 tahun ke atas, dengan ciri-ciri memakai celana Jeans dan baju lengan panjang, jum'at (01/9/2017) pagi tadi sekitar pukul 05.30 wib ditemukan tewas bersimbah darah. Pria itu ditemukan tepat di depan Jalan Sono Indah Gang VII, Surabaya. Di samping pria tua tersebut, sebuah sepeda angin dalam keadaan rusak.

Informasi awal yang masuk, pria itu tewas karena tabrak lari sebuah mobil. Namun, setelah dievakuasi ke kamar mayat oleh anggota Unit Laka Lantas Polrestabes Surabaya, luka tidak wajar ditemukan dari pria yang sebelumnya tidak membawa identitas tersebut. Sehingga oleh Unit Laka, dilaporkan ke Unit Reskrim Polsek Sukomanunggal.

"Benar, kami menangani laporan tersebut. Tapi apakah luka itu disebabkan karena kecelakaan atau dibunuh, masih kami telusuri," kata Kanit Reskrim Polsek Sukomanunggal, Iptu Misdianto di TKP, Jumat (1/9/2017) sore.

Setelah itu, Polsek Sukomanunggal bersama Tim Anti Bandit Polrestabes Surabaya langsung melakukan penelusuran terkait identitas korban. Dan hasilnya, korban diketahui Abdul Hanam. Dia diketahui sebagai pemulung yang sehari-hari tinggal di rumah bosnya di Jalan Simo Jawar 5A/gang 1/39 Surabaya.

Terpisah, Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Leonard Sinambela membenarkan laporan dari Unit Laka Lantas tersebut. "Ada laporan dugaan tabrak lari subuh tadi di Sukomanunggal dan awalnya ditangani Unit Laka Lantas," sebutnya.

AKBP Leonard menyampaikan, saat ini pihaknya masih melakukan pengecekan kebenarannya. "Karena korban ditemukan dipinggir jalan tergeletak sepeda anginnya, posisi rusak. Info awal dilaporkan masyarakat ke lalu lintas dugaan tabrak lari. Terkait apakah korban adalah korban pembunuhan atau tidak, kami masih telusuri," bebernya.

Alumni Akpol tahun 2000 ini juga membenarkan jika korban sehari-hari memeliki pekerjaan sebagai tukang rombeng sampah plastik.

Editor : Redaksi

Birokrasi
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru