Refleksi Akhir Tahun 2011 :
Depok, (suara-publik,com)- Acara Refleksi Akhir Tahun 2011 Bersama Radar Depok media lokal dilaksanakan dalam rangka kilas balik kinerja Pemerintah Kota Depok, dan DPRD Kota Depok di Aula Bank Jabar Kota Depok, Jum'at (30/12).
Acara Refleksi Akhir
Tahun 201 dalam rangka kilas balik kinerja Pemerintah dan DPRD Kota Depok itu dihadiri oleh Ketua
DPRD Kota Depok DRS.H. Rintis Yanto,MM, Walikota Depok Nur Mahmudi
Isma'il,Pengamat Politik Andrinov Chaniago, Sekretaris Daerah, Muspida Kota
Depok, Pimpinan Redaksi Radar Depok Andi Ahmadi, Kepala OPD Kota Depok LSM,
LPM, dan Rekan Media.
Dalam acara ini dilakukannya Kaledoskop tentang pencapaian kinerja selama tahun
2011 oleh DPRD dan Pemerintah Kota Depok. Beberapa hal yang telah dicapai
terlihat dari pencapaian kinerja. Pemaparan tentang Pencapaian dalam bidang
Kepegawaian adalah telah dibentuknya Badan Kepegawaian Daerah pada Januari
2011, diharapkan mampu mengelola 8 ribu pegawai di Kota Depok, juga Baperzakat
dapat melakukan penilaiann yang lebih matang dan komprehensif.
dalam bidang pendidikan, pemberian fasilitas internet, sosialisasi PHBS, dan pemaksimalan pelayanan RSUD.
Pemerintah Kota Depok juga telah berhasil mencapai berbagai prestasi diantaranya: penghargaan Adhikarya Pangan, Penghargaan LPSE, Berkurangnya angka kriminalitas di Depok, dan Berkurangnya angka kecelakaan lalu lintas, diperolehnya medali OSN oleh pelajar Depok, RW layak anak, dll.
Pengamat Politik Indonesia Andrinov Chaniago mengatakan, bahwa Pemerintahan Kota Depok terlihat sudah cukup bersinergi dengan DPRD Kota. Prestasi yang diraih sudah begitu membanggakan dan perkembangan Kota ini begitu pesat dibandingkan Kota penyangga Jakarta yang lain. Namun pertumbuhan penduduk (urbanisasi) yang begitu pesat jumlahnya, harus diwaspadai sebagai pemicu berbagai masalah termasuk konfklik. Oleh karena itu, pembangunan kota tidak semata-mata dilakukan dalam hal fisik saja, tetapi juga lebih dan harus diutamakan dalam pembangunan kualitas dan pembentukan manusianya sendiri, ( masyarakat Kota Depok )," tuturnya.
Andi Ahmadi, Pimpinan redaksi Kota Depok juga memberikan pandangannya akan kinerja yang telah dilakukan DPRD dan Pemrintah Kota, adalah sudah baik, namun dalam hal penyediaan informasi terkait pemerintahan, hendaknya Pemerintah Kota dalam hal ini OPD terkait hendaknya lebih terbuka sesuai dengan UU ITE," pinta Andi Ahmadi. (HANI HAMIDAH, S.Sos,M.Si Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Depok)
Editor : Pak RW