suara-publik.com skyscraper
suara-publik.com skyscraper

Gedung DPRD Kota Surabaya Mati Lampu di Siang Hari, Ada Apa Ini?

avatar suara-publik.com
  • URL berhasil dicopy

Laporan: Tom - Nur Wahyudi.

Surabaya, suara-publik.com Pantauan di Gedung DPRD Kota surabaya jalan yos sudarso, jumat (4/5) mati listrik sekitar pukul 10.00 WIB. Seketika suasana gelap menyelimuti. Lampu-lampu yang biasanya menerangi selasar gedung dan ruangan komisi mendadak padam. 

Gedung DPRD hanya diterangi cahaya matahari yang masuk melalui kaca jendela yang bening. Pendingin ruangan pun mati. Tidak terlihat satupun Para anggota Dewan yang biasa ngantor di sana, informasi yang didapat, para wakil rakyat tersebut menggelar kunjungan ke luar kota, hanya terlihat para staf Dewan yang nimbrung di luar ruangan dalam gedung.

Menurut salah satu pegawai di gedung Dewan, mati lampu itu diperkirakan akan terjadi sampai hari minggu, "baru jam 10 pagi tadi mati lampu, mungkin sampai minggu," ungkap wanita yang namanya enggan di online-kan. 

Hingga pukul 12.30 WIB, belum tampak tanda-tanda listrik di gedung itu akan nyala kembali. Menurut staf Pamdal (pengamanan dalam) gedung Dewan, lampu mati terjadi karena Genset sedang diperbaiki, "ada perbaikan Genset mas, tepatnya pemindahan genset," ungkapnya.

Editor :