Laporan: Iwan Dayat.
Pasuruan, suara-publik.com - Event balap lari Tretes Nigh Run (TNR) ke 6 akan dihelat pada 26 Oktober 2019 mendatang. Event kali ini, TNR akan menghadirkan Brand Ambasador yakni atlit lari internasional yakni, Sri Wahyuni yakni juara Ijen Run Bondowoso 2019.
"Event ke 6 tahun ini memiliki 2 kategori rute, yaitu 5 kilometer dan 10 kilometer yang akan mengambil start dan finish di wisata Pintu Langit, kelurahan Ledug, Kecamatan Prigen, kabupaten Pasuruan," kata Lukas Cahyabuana selaku ketua panitia TNR 2019, minggu,(22/9/19).
Selain berbeda dengan rute di event yang sama yang digelar sebelumnya, TNR tahun ini akan melintasi lahan persawahan dan pemukiman penduduk di lereng gunung Welirang yang berada di puncak Tretes. "Kami tarjetkan akan ada 500 peserta pada event tahun ini termasuk atlit lari dari Kenya dan negara lainya," tambah Lukas. Semua peserta yang berhasil hingga garis finish akan mendapatkan medali dari penitia penyelenggara Tretes Nigh Run 2019. "Ada diskon khusus bagi peserta yang mendaftar secara online di tretesnightrun.com hingga 30 september mendatang," terang Lukas.
Adapun biaya pendaftaran untuk event TNR ke 6 tahun ini yakni Rp 150.000 untuk kategori jarak 5 kilometer dan Rp 175.000 jarak 10 kilometer. Pendaftaran juga bisa dilakukan secara off line di tiga tempat yakni di sekretariat BPWD (badan promosi wisata daerah) kabupaten Pasuruan di kecamatan Pandaan, di hotel di kawasan puncak Tretes dan di sekretariat club lari di kota Pasuruan.(dyt)
Editor : Redaksi