SURABAYA, (suara-publik.com) -- Sidang perkara Pidana Perjudian Online jenis Gate Olympus, taruhan uang, menggunakan sarana Handphone. Sebelumnya melakukan deposit ke bandar an. Dendi Ardiansyah.
Dengan Terdakwa Roberto Alexander Langi bin Decky Yosep Langi (20), Warga Jalan Panjang Jiwo Gang Lebar No. 31 B Surabaya, Pendidikan SMP tamat, di Ruang Sari 3 Pengadilan Negeri (PN) Surabaya secara vidio call.
Dalam agenda tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU), Damang Anubowo dari Kejari Surabaya, menyatakan, Terdakwa Roberto Alexander Langi (20), terbukti bersalah melakukan tindak pidana, telah menggunakan kesempatan main judi yang diadakan dengan melanggar ketentuan Pasal 303 KUHP.
"Sebagaimana diatur dalam pasal 303 bis ayat (1) ke-1 KUHP." dalam surat dakwaan Subsidiair.
"Menjatuhkan pidana penjara terhadap Terdakwa Roberto Alexander Langi bin Decky Yosep Langi (20), selama 1 tahun dipotong selama terdakwa berada didalam tahanan," Rabu, (28/8/2024).
Menyatakan barang bukti, 1 unit HP merk Asus OPPO A3S warna hitam, didalamnya berisi permainan judi slot dirampas untuk dimusnahkan.
Sidang akan dilanjutkan pada Selasa, 3 September 2024, dengan agenda Putusan Hakim.
Diketahui, Jumat 17 Mei 2024 jam 05.00 wib,di Jalan Dharmahusada Indah/106 AA 20 Surabaya, Terdakwa Roberto Alexander Langi (20), melakukan permainan judi Casino / Slot (Gate olympus) secara online menggunakan uang sebagai taruhannya. Peran terdakwa sebagai penombok, Dengan cara membuka situs www.ego 77 . com, memasukkan username / ID pasword didapat dari bandar perjudian online .
Selanjutnya pilih menu, setelah situs www.ego 77.com terbuka, terdakwa melakukan taruhan judi jenis Casino / Slot secara online. Kemudian mentransfer uang melalui akun dana milik terdakwa ke nomor dana an.Dendi Ardiansyah, apabila kalah atau menambah deposit terdakwa setorkan via transfer dari aplikasi dana ke rekening yang ditunjuk oleh bandar
Terdakwa memilih jenis gambar dingdong / casino di Pragmatic Play (misal jenis gate olympus), permainan tersebut telah ditentukan nominal yang di taruhkan misal tulisan total taruhan Rp200 maka taruhan sebesar Rp2.000, apabila gambar cocok mendapatkan hadiah Rp. 200.000,- sebaliknya kalau tidak cocok maka tidak dapat hadiah, akan tetapi dalam
Permainan yang dilakukan juga mendapat jackpot, maka uang taruhan terdakwa dikali 5000. Misalkan taruhan Rp200 akan mendapatkan hadiah sebesar Rp200 x 5000, hadiahnya sebesar Rp1.000.000.
Dilakukan penangkap oleh Saksi Yudi Widodo dan Rustamaji, anggota Polsek Gubeng. Barang bukti yang diamankan 1 unit Handphone merk OPPO A3S warna biru dan 1 lembar account di situs www. Ego 77. Com yaitu username / Id : ANTOK 122.
Terdakwa bermain judi Casino / Slot (Gate olympus) secara online bersifat untung-untungan, tujuan untuk mendapatkan keuntungan digunakan keperluan pribadi, tidak mendapatkan ijin dari pihak berwenang. (sam)
Editor : suarapublik