suara-publik.com skyscraper
suara-publik.com skyscraper

Simpan Sabu di Kamar Hotel, 2 Pemuda Ini Jadi Pesakitan.

avatar suara-publik.com
Dirgahayu RI ke 79 SMKS Ketintang

Laporan: Stevanus.

SURABAYA, Suara Publik.com - Andi Aprillianto alias Andi dan Ferdy Aditya Ardana alias Timin, keduanya tadi siang menjalani sidang perkara narkoba dengan agenda keterangan saksi di Pengadulan Negeri (PN) Surabaya, Rabu (02/10/2019).

Dalam persidangan bertindak selaku Ketua Majelis Hakim FX Hanung Dwi Wibowo.SH.MH, sedangkan kedua terdakwa di dampingi kuasa hukumnya yakni M.Zainal Arifin.SH.MH dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) WIRA NEGARA AKBAR.

Sidang kali ini, tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) Indira Koesuma Wardhani.SH dan Darmawati Lahang.SH, menghadirkan saksi penangkap dari Polda Jatim guna di mintai keterangannya dimuka persidangan. Ungkap saksi, bahwa pada hari Senen 20 Mei 2019 sekira pukul 18,30 wib, Petugas Ditresnarkoba Polda Jatim melakukan penangkapan terhadap terdakwa1 Andi Aprillianto alias Andi dan terdakwa2 Ferdy Aditya Ardana alias Timin di sebuah kamar nomor 208 Hotel Tantris di kawasan jalan Cokroaminoto Surabaya.

Dirgahayu RI CV Multi Karya

Dalam penangkapan tersebut petugas mendapatkan barang bukti berupa (1) satu unit HP merk oppo pada diri terdakwa Andi Aprillianto, sedangkan pada diri terdakwa Ferdy Aditya Ardana di temukan (7) tujuh buah plastik klip kecil berisi shabu dengan berat total 2,98 gram, serta (1) satu buah timbangan elektrik merk Camry.

Atas semua keterangan saksi di benarkan oleh kedua terdakwa hingga kedua terdakwa terancam pidana sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam pasal 114 ayat (1) jo pasal 132 ayat (1) atau kedua pasal 112 ayat (1) jo pasal 132 ayat (1) Undang Undang RI No.35 tahun 2009 tentang narkotika...(Stev).

Editor : Redaksi

suara-publik.com skyscraper