Surabaya, Suara Publik - Pada hari Kamis, 06 Desember 2019 pkl 15.30 wib telah dilaksanakan kegiatan pembinaan Jaring Teritorial Triwulan IV TA. 2019 di kantor Makoramil Tipe A 0832/01 Sawahan Jl.Dukuh Kupang Timur no.6 Surabaya.
Hadir dalam kegiatan tersebut.
1).Plh Danramil Kapten Inf Danang Budiawan.
2).Babinkamtibmas jajaran Polsekta Sawahan.
3).Kasi Tramtib Kelurahan Se-Kecamatan Sawahan.
4).Kasatgas Linmas Se-Kecamatan Sawahan.
5).Perwakilan FKPPI Kecamatan Sawahan
6).Perwakilan masyarakat dari masing2 kelurahan Se-Kecamatan Sawahan.
7).Perwakilan warga sekitar Makoramil Sawahan.
Kegiatan ini di awali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Dalam sambutannya Plh Danramil Sawahan yang sekaligus sebagai Narasumber menyampaikan himbauan2 yang intinya sbb :
1).Mari kita senantiasa menjaga Kamtibmas di wilayah kita masing2, dimulai dg lingkup yg terkecil yaitu keluarga kita masing2.
2).Hindari penyalahgunaan Narkoba terutama diri kita dan keluarga kita, bantu aparat apabila mengetahui ada kegiatan penyalahgunaan Narkoba dengan cara memberikan informasi kepada aparat terkait yaitu Babinsa dan Babinkamtibmas.
3).Jaga dan pelihara kerukunan serta persatuan warga demi terciptanya situasi yang kondusif di wilayah kita.
4).Mari sama2 kita rawat dan terapkan Pancasila sebagai dasar negara kita dalam kehidupan kita se-hari2, tidak boleh ada Ideologi selain Pancasila demi tegaknya NKRI.
5).Bila masyarakat memerlukan bantuan TNI silahkan disampaikan, maka kami siap membantu, kata Kapten Danang dalam samburannya.
Kegiatan diakhiri dengan tanya jawab santai di lanjutkan menyanyikan lagu wajib *Bagimu Negeri* dan diakhiri dengan Do'a penutup.
Selesai rangkaian acara dilanjutkan dengan ramah tamah serta penyerahan bingkisan / tali asih kepada para undangan yang hadir sebagai bentuk terima kasih atas kerjasama yang sudah terjalin dengan baik selama ini. (Ali Rohman)
Editor : Redaksi